Friday, November 27, 2009

Toni diizinkan pindah

Striker Luca Toni akhirnya dipersilahkan mencari klub baru oleh pelatih Louis van Gaal pada bursa transfer Januari 2010. Namun manajemen Bayern Muenchen berencana mendamaikan keduanya.

Hubungan Toni dengan Van Gaal memasuki titik nadir setelah penyerang Italia itu berkali-kali menyatakan tak senang menjadi cadangan. Rabu (25/11) kemarin, Toni didenda 25 ribu euro atas komentarnya kepada media Italia bahwa hubungannya dengan Van Gaal sudah berakhir karena hanya dimainkan empat kali sejak pelatih asal Belanda itu mengambil alih tim pada 1 Juli silam.

Toni ingin pulang ke Italia agar tempatnya di tim nasional tetap terjaga demi ikut tampil di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan.

"Toni menunjukkan gelagat ingin pindah. Jadi, silahkan dia cari klub baru," ujar Van Gaal selepas Bayern menang 1-0 atas Maccabi Haifa di Liga Champions pada hari Rabu.

Namun hubungan buruk Toni dan Van Gaal memancing keprihatinan manajemen klub. Manajer tim Uli Hoeness, yang akan segera menggantikan kedudukan Franz Beckenbauer sebagai presiden klub, mengatakan sikap Toni harus berubah dan pihaknya bakal menjadi penengah.

"Saya akan berusaha menjadi penengah karena kami sudah punya sedikit koneksi di antara mereka.

"Saya tak bisa menerima sikap (membangkang) Toni. Tetapi di sisi lain, selalu ada jalan meminta maaf sebagai pria jantan. Sementara ini, hal itu belum terjadi," ujar Hoeness. (Hdn/AFP)

0 komentar:

Post a Comment

recent comment