Pelatih AC Milan Leonardo masih optimistis timnya meraih tiket ke babak knock-out meski dinihari tadi gagal memastikan diri lolos setelah ditahan imbang 1-1 oleh Olympique Marseille.
Milan hampir saja memastikan diri lolos ke knock-out dinihari tadi bila saja mampu menang melawan Marseille. Sayangnya I Rossoneri cuma mampu meraih hasil imbang.
Hasil ini membuat persaingan di Grup C menjadi terbuka dimana Real Madrid kini memuncaki klasemen dengan 10 angka, disusul Milan dengan delapan angka dan Marseille yang baru mendapat tujuh poin.
Laga pamungkas Grup C pun akan menjadi penentu saat Madrid dijamu Marseille dan ketika Milan bertandang ke Zurich. Meski kepastian lolos tertunda, Leonardo tetap yakin Milan akan melaju.
"Jelas kami ingin memastikannya malam ini tapi ini masih tergantung pada kami dan kami bisa pergi ke Zurich untuk menang. Ada optimisme," tukas Leonardo.
Mengenai kegagalan Milan, Leonadro menilai hal itu disebabkan faktor kelelahan karena Marseille memiliki waktu istirahat lebih lama.
"Marseille bermain pada hari Jumat, jadi mereka memiliki lima hari untuk istirahat dibanding kami yang cuma tiga hari," sambung Leonardo.
(Tho/AFP)
0 komentar:
Post a Comment