Friday, February 5, 2010

gerhana cincin paling lama dalam milenium terakhir


Netsains.Com - Anda mungkin termasuk yang beruntung apabila sempat menikmati GerhanaMatahari Cincin (GMC) pada tanggal 15 Januari 2010 lalu. GMC saat itu merupakan GMC yang terlama selama millenium ini. Akan terjadi yang lebih lama lagi pada 23 December, 3043. Mengapa bisa terlama ?

Secara grafis kondisi perigee dan Apogee berulang-ulang seperti yang tergambar dibawah iniBulan mengitari bumi bukan berbentuk lingkaran dengan jari-jari yang konstant tetapi berbentuk elips (ada jarak terjauh dan ada jarak terpendek. Jarak panjang-pendeknyapun tidak konstant. Sehingga goyangan bulan yang berputar ini mirip goyangan gasing yang terhuyung-huyung.

- Gerhana Matahari Cincin akan paling lama durasinya jika Bulan terletak pada posisi terjauh (apogee) dan Matahari pada posisi terdekat dengan Bumi (perihelion) shg tebal cincinnya maksimum (terjadi sekitar bln Desember-Januari)

- Sebaliknya Gerhana Matahari Total (GMT) akan paling lama durasinya jika Bulan pada posisi terdekat dengan Bumi (perigee) dan Matahari pada posisi paling jauh dari Bumi (aphelion) sehingga bulatan Bulan berselisih maksimal terhadap Matahari yang lebih kecil (terjadi sekitar bulan Juni-Juli).

Atau menunggu yang cukup akbar untuk Indonesia pada tanggal 9 Maret 2016. Kalau yang ini jangan dilewatkan. Jangan lupa !! 9 Maret 2016 Kota-kota yang akan dilewati GMT)pada tanggal 9 Maret 2016 nanti. Mulai dari Pekanbaru Palangkaraya, Banjarmasih, Balikpapan, Palu,Suasu, Bolaang, Poh, Ternate dan Kobe (Halmahera).

Bagi yang belum berkesempatan menyaksikan gerhana kemarin, insya Allah tahun 2016 bisa menikmatinya. Karena menurut perhitungan akan ada Gerhana Matahari Total – GMT melewati kota-kota besar Indonesia. Yang ini jangan sampai lupa 9 Maret 2016. Kalau masih tidak sabar menunggu hingga tahun 2016, bisa juga menengok gerhana matahari lagi yaitu 11 Juli 2010 nanti. Namun hanya nampak dari daratan Amerika Selatan dan Samodera Pasific Selatan. Gerhana pada bulan Juli ini berupa gerhana matahari total.

Gerhana Matahari Total 11 Juli 2010

Gerhana di atas mungkin kurang menarik karena sulit dilihat, karena hanya nampak di laut dan sebagian kecil Benua Amerika Selatan. Apakah Gerhana Matahari Total maupun Gerhana Matahari Cincin itu berulang setiap tahun atau sepuluh tahun ?

Gerhana memang terjadi akibat perputaran bumi, matahari dan bulan. Walaupun perputarannya sudah diketahui rumusannya namun uniknya gerhana matahari atau gerhana bulan tidak sekedar perulangan. Kalau toh terjadi perulangan dari siklus-siklus ini terjadi dalam waktu yang cukup lama lebih dari 100 tahun sehingga sulit dipahami oleh individu manusia. Karena terjadinya perulangan lebih lama dari masa hidupnya, serta perbedaan tempat dimana terjadinya gerhana juga berpindah-pindah.

0 komentar:

Post a Comment

recent comment